Kamis, 11 Juni 2009

Indahnya Negeri

Oleh: Yusradi Usman al-Gayoni*


Saat langit gelap berganti
Seketika
Lelangit terbuka
Meyaksikan wajah negeri
Pinus
Pematang hijau sawah
Sungai-sungai
Lukisan keindahan
Alam ini

Bening air sungai
Menyetuh jemari
Dingin
Menusuk tulang belulang
Mengusap wajah
Tangan
Rambut
Telinga
Dan kaki

Permadani negeri
Di atas lantai sepi
Menunggu
Wajah-wajah menghadap
Dan berharap
Di tengah suara sungai
Suara dedaunan dan makhluk pagi
Menyatu
Dengan lirih do’a

Menyejukan jiwa
Menenangkan hati
Melihat
Merenung
Indahnya ciptaan-Mu
Negeri yang elok
Dengan bukit-bukit menjulang
Kekar
Menguatkan alam ini


*Majalah Lentayon Edisi VIII Thn III 2009

Tidak ada komentar:

Posting Komentar